DPRD KAPUASLEGISLATIF

Dewan Mendorong Sinergi dalam Penanganan Stunting

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Penanganan masalah stunting bukan hanya tanggung jawab Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas semata. Namun juga memerlukan dukungan dari berbagai pihak yang terlibat di Kabupaten Kapuas.

Hal ini di sampaikan oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, HM. Rosihan Anwar. “Kami mendukung upaya Pemkab Kapuas untuk memberikan perhatian khusus dalam upaya menekan dan mengurangi angka stunting di Kabupaten Kapuas,” ujar HM. Rosihan Anwar.

Wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Selat ini menegaskan bahwa memerlukan sinergi antara Pemkab Kapuas dan berbagai pihak terkait dalam menangani permasalahan stunting bukanlah tugas yang mudah, sehingga kerjasama dan koordinasi dari semua pihak, termasuk masyarakat, sangat di perlukan.

“Kami, DPRD, terus mendorong Pemkab Kapuas dan stakeholder terkait untuk bekerja sama dalam mengurangi angka stunting ini,” ungkapnya. Legislator dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengakui bahwa penanganan stunting memerlukan strategi yang matang dari Pemkab Kapuas. Serta koordinasi yang baik antara semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang terlibat. Agar pelaksanaannya dapat berjalan secara bersamaan dan tanpa tumpang tindih.

“Tentu sinergisitas dan koordinasi sangat penting, sehingga semua kegiatan dapat terkoordinasi dengan baik untuk mencapai tujuan yang di inginkan,” tutupnya. (alh)

https://kalteng.co
https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Related Articles

Back to top button