Kabar DaerahLEGISLATIFPangkalan Bun

KPU Sahkan 30 Anggota DPRD Kobar Terpilih, 17 Orang Wajah Baru

PANGKALAN BUN, Kalteng.co – Setelah melakukan berbagai tahapan dalam proses pemilihan Calon Anggota Legislatif, akhirnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan penetapan. Pengesahan yang dilakukan di salah satu hotel di Pangkalan Bun dihadiri oleh perwakilan partai peserta Pemilu dan para pejabat dilingkungan Pemkab Kobar, Kamis (2/5/2024). 

Dinyatakan pada pemilihan anggota DPRD Kobar periode 2024-2029 resmi berjumlah 30 orang. Menariknya saat ini banyak dihuni wajah baru, karena dari total 30 anggota, hanya 13 yang tetap bertahan sedangkan 17 orang wajah baru.

“Alhamdulilah kami sudah melakukan penetapan kepada anggota legislatif terpilih. Insyallah  pada 14 Agustus 2024 akan dilakukan pelantikan,” kata Ketua KPU Kobar Chaidir.

Walaupun susah diterapkan, ujarnya, tentunya para anggota dewan yang terpilih ini harus mengikuti tahapan persayaratan lainnya. Nantinya mereka  wajib melaporkan harta kekayaannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) paling lambat 21 hari sebelum pelantikan.

Apabila nantinya tidak segera dilaporkan dalam waktu yang telah ditentukan tidak dapat dilakukan pelantikan. Hal ini mencermikan sebagai bentuk ketaatan.

https://kalteng.co https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Chaidir juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak dan masyarakat yang ikut mendukung dan membantu jalannya Pileg dan Pilpres, karena berjalan aman, lancar dan kondusif.

Tentunya situasi ini harus tetap terjaga hingga nantinya pelaksanaan tahapan Pilkada yang akan segera dilakukan. Apalagi peran serta seluruh elemen ini nantinya akan membantu kelancaran pelaksanaan kegiatan tersebut.

“Mari  kita jaga situasi yang sudah baik ini agar tetap aman terkendali pada saat pelaksnaan Pilkada,” ungkapnya.(son)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button