BeritaUtama

Hari Ini, Jokowi Lantik Enam Menteri Baru

JAKARTA-Presiden Joko Widodo resmi melakukan perombakan susunan kabinet. Terdapat enam menteri diisi oleh tokoh baru. Tokoh populer mulai dari Tri Rismaharini hingga pasangan duet Prabowo Subianto pada Pilpres 2019 lalu yakni Sandiaga Uno masuk dalam kebinet kerja. Mereka bersama empat menteri lainnya akan dilantik hari ini Rabu (23/12).

Semuanya tokoh nasional yang cukup dikenal publik. Di antaranya Tri Rismaharini yang selama ini menjabat sebagai wali Kota Surabaya ditunjuk sebagai menteri sosial, menggantikan posisi Jualiri P Batubara yang terseret kasus suap Bansos Covid-19.

“Pertama, Ibu Tri Rismaharini. Saya kira kita tahu semuanya dia adalah Wali Kota Surabaya dan saat ini Ibu Tri Rismaharnini akan kita berikan tanggung jawab menjadi Menteri Sosial,” kata Jokowi di Istana Negara, Selasa (22/12).

Selanjutnya, Sandiaga Uno diberikan tugas sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Mantan Wagub DKI Jakarta itu menggantikan posisi Wishnutama Kusubandio.

Posisi strategis yang ikut terkena perombakan di kabinet adalah Menteri Kesehatan. Semula dijabat oleh Terawan Agus Putranto. Kini jabatan itu dipercayakan kepada Budi Gunadi Sadikin. Selama ini Budi Gunadi Sadikin menjabat sebagai wakil menteri BUMN.

Dia juga ketua Satgas Covid-19 untuk pemulihan ekonomi nasional (PEN).

“Beliau sebelumhya Dirut Bank Mandiri, kemudian menjadi PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) dan terakhir jdai Wamen BUMN sekaran kita berikan tanggung jawab untuk memimpin Kemenkes,” ungkapnya.

Terdapat juga nama Yaqut Cholil Qoumas. Dia menggantikan Fachrul Razi sebagai menteri agama.” Yang keempat Pak Yaqut Cholol Qoumas beliau adalah tokoh muslim Ketua GP Ashor dan akan kita berikan tanggung jawab sebagai Menteri Agama,” ungkapnya.

Kelima, Jokowi menunjuk Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Edhy Prabowo yang terkena operasi tangkap tangan (OTT) KPK dalam kasus korupsi benih lobster atau benur.

“Beliau sekarang ini memegang jabatan Wamenhan dan akan kita berikan tanggung jawab untuk mnjadi Menteri KKP, “ungkapnya.

Kemudian keenam adalah M Lutfi dipercaya oleh Presiden Jokowi menjadi Menteri Perdangangan menggantikan Agus Suparmanto. Yang terakhir bapak M Lutfi beliau sebelumnya perah Kepala BKPM Kemendag, Dubes Jepang dan terakhir Dubes Indonesia untuk AS dan sakarang memimpin Kemendag, pungkasnya. Sementara itu, terkait posisi Terawan Agus Putranto sebagai Menkes akhirnya diganti oleh Budi Gunadi Sadikin.

Pengumuman pergantian nama menteri itu disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi.Peran Budi Gunadi Sadikin yang sebelumnya duduk sebagai Wakil Menteri BUMN diyakini mampu mengendalikan kondisi dan situasi sulit di tengah pandemi Covid-19.

Apalagi angka kasus Covid-19 di Indonesia terus melonjak sementara Indonesia juga tengah bersiap untuk melaksanakan vaksinasi.Karena itu Presiden Joko Widodo membutuhkan nahkoda di dunia kesehatan yang bisa mengendalikan pandemi Covid-19 di tanah air. Budi merupakan Wakil Menteri BUMN yang ditunjuk sejak 25 Oktober 2019, mendampingi Erick Thohir yang bertugas di posisi Menteri. 

Di masa pandemi Covid-19, pria kelahiran Bogor, 6 Mei 1964 ini juga dipercaya menjadi Ketua Satuan Tugas Pemulihan Ekonomi Nasional (Satgas PEN).Merespons hal itu, Dekan Fakuktas Kedokteran Universitas Indonesia Prof Ari Fahrial Syam menyambut baik terpilihnya Menteri Kesehatan yang baru. Menurutnya, memang latar belakang Budi Gunadi Sadikin bukan dokter namun juga memiliki rekam jejak yang baik di dunia fisika dan MIPA sebagai cabang dunia kedokteran juga.

Sebetulnya nama ini (Budi Gunadi Sadikin) sudah mulai muncul dalam bebarapa hari terakhir ya. Intinya ini kan Kemenkes ya, jadi di dalam Kemenkes kan ada sekjen, dirjen-dirjen, jika memang Pak Presiden ingin fokusnya memperbaiki manajemen, manajerial, tentu kami dukung saja. Ada sistem kesehatan nasional yang harus diperbaiki, tegas Prof Ari kepada JawaPos.com (Grup Kalteng Pos), Selasa (22/11). (jpg/ala)

Related Articles

Back to top button