Kasongan

Perayaan Natal di Katingan Ditiadakan

KASONGAN, Kalteng.co – Sudah beberapa tahun ini, sejak pandemi Covid 19. Untuk perayaan Natal di Kabupaten Katingan ditiadakan. Termasuk perayaan Natal tahun 2021, juga tidak diperbolehkan. Hal ini disampaikan Bupati Katingan Sakariyas kepada Kalteng Pos, Jumat (17/12/2021).

Meski demikian jelas Bupati, jika untuk ibadah tetap diizinkan. Dengan catatan tetap menerapkan protokol kesehatan, secara ketat.

“Jadi kalau ibadahnya silakan saja. Untuk perayaannya yang tidak boleh,” jelasnya.

Sementara untuk open house sendiri, Bupati juga meminta tidak dilakukan. Kecuali hanya untuk keluarga.

“Kalau keluarga, kita tidak mungkin melarang untuk datang bersilahturahmi,” ucapnya.

Dia berharap seluruh umat Nasrani di Kabupaten Katingan, bisa memahami hal ini. Sebab penularan Covid masih menjadi ancaman. Meskipun saat ini angka penularannya di Kabupaten Katingan sudah tidak ada lagi yang di rawat.

“Tapi sekarang inikan ada varian baru lagi Covid 19. Ini harus kita antisipasi. Jangan ada lagi kasus Covid 19 di Kabupaten Katingan,” tegasnya.

Kemudian sehubungan dengan menyambut tahun baru. Dia juga menegaskan, Pemerintah Kabupaten Katingan juga tidak menggelar acara tutup tahun seperti sebelumnya. Begitu juga dengan masyarakat.

“Kita tidak ingin mengambil resiko. Menjaga kesehatan masyarakat sangat penting. Jangan sampai karena menggelar kegiatan, menimbulkan kerumunan, dan ada penularan virus lagi. Nanti kita disalahkan. Tetap patuhi protokol kesehatan,” tandasnya.(eri)

Related Articles

Back to top button