Polres Katingan Salurkan Bantuan Untuk Anak Yatim
KASONGAN, Kalteng.co – Polres Katingan salurkan bantuan untuk anak yatim. Kepedulian jajaran Polres Katingan terhadap masyarakat, perlu mendapat apresiasi.
Kali ini jajaran Polres Katingan dipimpin langsung Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo SH SIK MIK, dan Waka Polres Kompol Hemat Siburian SH, kembali turun ke lapangan untuk menyalurkan bantuan sosial kepada anak Yatim, Jumat (15/10/2021).
Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo SH SIK MIK mengatakan, bahwa kegiatan ini mereka lakukan dalam rangka menyambut peringatan maulid Nabi Muhammad 1443 H. “Dimana sasaran bantuan ini rumah para anak-anak yatim piatu yang ditinggalkan, karena Covid-19,” ujarnya.
Pria yang dikenal ramah ini juga menjelaskan, pemberian santunan ini merupakan wujud kepedulian dari Polri terutama Polres Katingan terhadap anak yatim piatu yang ditinggalkan orang tuanya. “Walaupun nilai santunan ini tidak seberapa. Tapi kami berharap, semoga dapat bermanfaat bagi anak-anak Yatim tersebut. Mudah-mudahan dapat meringankan beban mereka,” ucap Kapolres.
Selain memberikan santunan, rombongan Kapolres juga melaksanakan kegiatan silaturahmi ke tempat tokoh agama islam. Seperti ke tempat Ketua FKUB Kabupaten Katingan, Ketua MUI Kabupaten Katingan, Ketua Dewan Masjid Kabupaten Katingan, dan Ketua NU Kabupaten Katingan.
“Kegiatan ini kami lakukan untuk mempererat tali silaturahmi. Antara Polres Katingan, dengan para tokoh agama islam di Kabupaten Katingan,” terangnya.
Di kesempatan ini lanjut Kapolres, mereka berharap untuk para tokoh agama selalu berpartisipasi membantu pemerintah, Polri, TNI, dalam melakukan upaya pencegahan Covid 19 di Kabupaten Katingan. Tidak kalah pentingnya lagi, agar para tokoh mengimbau masyarakat terutama dalam melaksanakan kegiatan ibadah untuk selalu mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan.
“Ini upaya pencegahan dan pengendalian Covid 19 di Kabupaten Katingan bisa terlaksana dengan baik,” tandasnya.(eri).