Muara Teweh

Jelang Pilkades Serentak Batara, Freddy Siap Membangun Desa Trahean

MUARA TEWEH, Kalteng.co – Menghadapi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan digelar secara serentak pada tanggal 19 Mei 2022, sejumlah kandidat Calon Kades tengah mempersiapkan diri untuk menyukseskan pesta demokrasi tingkat desa yang berlansung setiap enam tahun sekali tersebut.

Seperti yang dilakukan oleh satu Kandidat calon Kades dari Desa Trahean, Kecamatan Teweh Selatan, Kabupaten Barito Utara (Barut), Freddy La Sendy, dimana ia berkomitmen memajukan Desa Trahean baik bidang Infrastruktur maupun Kesejahteraan Rakyat (Kesra).

“Saat ini saya bersama kandidat lain sudah melaksanakan dan mengikuti tahap demi tahap Pilkades Trahean. Untuk puncaknya di jadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 19 Mei 2022 mendatang. Sebagai salah satu Calon, saya berkomitmen memajukan Desa Trahean baik dibidang pembangunan infrastruktur dan Kesra meliputi pendidikan, kesehatan maupun sektor lainnya yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” ucap Freddy, Senin (16/5/2022).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Untuk diketahui lanjut Freddy, Desa Trahean merupakan salah satu Desa berkembang dengan luas wilayah mencapai hingga 8.300 Km persegi dan jumlah penduduk mencapai 1000 jiwa.

Dimana sebagian besar mata pencaharian masyarakat yaitu pertanian dan perkebunan. Sehingga Freddy berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Trahean melalui pengembangan sektor ekonomi berkelanjutan.

“Sebagian besar mata pencarian masyarakat disini tersentral pada bidang pertanian dan perkebunan. Karena itu, saya berkomitmen ingin mengabdikan diri memajukan kesejahteraan masyarakat melalui program ekonomi berkelanjutan, sesuai dengan arti kata sejahtera yaitu bebas dari jerat kemiskinan,” bebernya.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button