NASIONALPENDIDIKANPOLITIKA

Gelar Diskusi Kebangsaan: LDII Kalteng Komitmen Dukung Pilkada Damai 2024

Penetapan DPT akan Dilakukan Pada 21 September 2024

“Pemilu harus demokratis dan di jalankan sesuai dengan aturan yang berlaku,” katanya. Wawan juga memaparkan anggaran Pilkada di Kalimantan Tengah yang mencapai Rp466 miliar dan mengajak seluruh komponen masyarakat untuk turut serta menyukseskan pelaksanaan Pilkada serentak, termasuk di Kabupaten Kotawaringin Barat.

“Kami berharap bantuan dari semua pihak, termasuk LDII, untuk menjaga agar Pilkada berjalan sesuai aturan dan tersosialisasikan dengan baik kepada masyarakat,” ujar Wawan. Ia juga mengingatkan bahwa penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) akan di lakukan pada 21 September 2024.

Setelah itu, pada 22 September akan di lakukan penetapan pasangan calon, dan pada 23 September di adakan pengundian nomor urut di seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Tengah. “Bapak dan Ibu, segera pastikan apakah sudah terdaftar dalam DPT atau belum. Kami berharap LDII turut berperan dalam meningkatkan partisipasi pemilih agar Pemilu berjalan sukses,” tambahnya.

Dalam acara ini, para peserta juga melaksanakan tanda tangan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 sebagai wujud komitmen bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama masa pemilu. (mur/LINES)

Laman sebelumnya 1 2 3

Related Articles

Back to top button