Deteksi Dini Gangguan, Kalapas Cek Sarpras Lapas
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Sri Astiana beserta Pejabat Administrasi, Rupam dan JFU Staf Kamtib, melakukan deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban dengan mengecek seluruh area tembok keliling dan sarana prasarana Lapas, Sabtu (26/02/2022).
Sri Astiana menyampaikan kegiatan ini bertujuan memastikan area lapas, mulai dari tembok keliling, pintu gerbang dan teralis yang ada dalam kondisi aman.
“Dalam pengecekan ini ditemukan adanya keretakan dibeberapa titik tembok keliling Lapas, namun masih dalam batas aman dan beberapa selot pengunci pintu gerbang lapas masih belum ada penahan kunci serta masih ada selokan yang masih terbuka,” ucapnya kepada Kalteng.co.
Menindaklanjuti temuan tersebut, Kalapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya yang akrab disapa Astiana ini menegaskan akan sesegera mungkin melakukan perbaikan dan pemeliharaan, guna terciptanya keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIA Palangka Raya.
“Insya Allah beberapa kendala ini dalam waktu dekat akan kami tindaklanjuti guna menghindari terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIA Palangka Raya,” tutupnya. (pra)