Palangka Raya

Jangan Telat Dalam Menangani Banjir

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Ketua Komisi III DPRD Kalteng, Duwel Rawing menilai, banjir yang terjadi di sejumlah wilayah Kalteng akan memberikan dampak negatif yang cukup besar pada infrastruktur, ekonomi, sarana-prasana, kesehatan dan lainnya.

https://kalteng.co

“Baniir di Bukit Rawi dan Kereng Pangi, jika dihitung-hitung sudah yang kedua kalinya terjadi dalam setahun. Yang menjadi perhatian kami, terhambatnya aktivitas ekonomi dikarenakan jalan penghubung Kasongan – Kereng Pangi, Kabupaten Katingan dan Penda Barania – Bukit Rawi, Kabupaten Pulang Pisau mengalami kerusakan,”kata legislator yang membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) ini, Senin (15/11/2021).

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Terkait hal ini, Duwel minta Pemerintah Provinsi dan juga kabupaten/kota tidak terlambat dalam memberikan penanganan. Tidak hanya memikirkan langkah mengungsikan, melainkan turut memperhatikan hal-hal yang berkaitan dengan kebutuhan pokok warga masyarakat terdampak.

Menurutnya, pengalaman banjir beberapa bulan lalu dapat menjadi pelajaran bagi pemerintah, terutama berkaitan dengan upaya penyaluran bantuan. Pasalnya, bantuan yang disalurkan cenderung tidak terorganisir, sehingga membuat sejumlah masyarakat tidak menerima bantuan yang dibagikan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Penyalurannya tidak terorganisir dengan baik. Diharapkan hal seperti ini tidak kembali terulang dan pemerintah harus lebih siap,”ucap wakil rakyat asal Dapil I Kalteng meliputi Kabupaten Gunung Mas, Katingan dan Kota Palangka Raya ini.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button