Semua Pihak Harus Bergotong Royong Memulihkan Ekonomi
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto meminta kepada semua pihak harus bergotong-royong memulihkan ekonomi daerah di tengah pandemi Covid-19. Hal tersebut disampaikan dalam rangka memperingati hari jadi Provinsi Kalteng ke 64, yang jatuh pada Minggu (23/5/2021) lalu
Sekretaris DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Provinsi Kalteng ini mengimbau masyarakat selalu dapat berpikir optimistis. Pasalnya, Kalteng memiliki potensi dan peluang yang cukup besar jika di maksimalkan.
“Pada bidang pertanian misalnya, di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang Kalteng tetap berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat. Hal ini menandakan Kalteng memiliki potensi baik dalam bidang tersebut jika benar-benar di optimalkan, termasuk bidang lainnya,” ucapnya, Senin (24/5/2021).
Wakil Rakyat asal Daerah Pemilihan (Dapil) III meliputi Kecamatan Pahandut dan Sebangau ini tidak lupa mengucapkan selamat hari jadi Provinsi Kalteng yang ke 64. Ia berharap momen tersebut dapat di jadikan masyarakat untuk terus berjuang, berkarya, serta mengukir sejarah membangun Provinsi Kalteng yang mampu berdaya saing dengan provinsi-provinsi lainnya.
Di sisi lain sambungnya, peringatan hari jadi Kalteng ke 64 ini merupakan wahana bagi kita semua untuk melakukan refleksi atas kinerja pembangunan dan pemerintahan secara obyektif perjalanannya pada 2020.




