Palangka Raya

Tips Berkendara Aman Selama Musim Hujan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Tips berkendara aman selama musim hujan. Kota Palangka Raya akhir – akhir ini sering dilanda cuaca hujan, melihat hal tersebut Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya baru – baru ini membuat tips aman berkendara selama musim hujan.

Kepala BPBD Kota Palangka Raya Emi Abriyani mengatakan ada enam tips yang bisa diterapkan agar bisa berkendara secara aman selama musim hujan. Tips yang pertama adalah pastikan kondisi fisik dan tekanan ban yang optimal.

Kedua kurangi kecepatan saat berkendara di tengah kondisi hujan, karena dapat menyebabkan kecelakaan tunggal karena jalan yang licin berpotensi membuat ban motor menjadi selip sehingga terjatuh.

Tips ketiga pengendara diminta menjaga jarak dengan kendaraan di depannya, untuk mencegah terjadinya kecelakaan apabila kendaran yang di depan melakukan pengereman secara mendadak. Tips ke empat hindari adanya genangan air.

Kelima pastikan kondisi lampu kendaraan berfungsi secara normal, ke enam  masyarakat diminta mengecek seluruh komponen utama motor. Untuk mencegah terjadinya hal – hal yang tidak di inginkan. Seperti kendaraan mogok saat terjadinya hujan.

https://kalteng.co

“Semoga enam tips ini dapat membantu masyarakat Kota Palangka Raya selama hujan, agar masyarakat bisa tetap aman selama berkendara di musim hujan,” pungkasnya. (ahm)

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Related Articles

Back to top button