Habib Banua: Media Memiliki Peran Strategis dalam Mendukung Pilkada Berintegritas
KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Calon Bupati Kapuas, Dr. H. Pangeran Syarif Abdurrahman Bahasyim, M.M., yang akrab disapa Habib Banua, menegaskan pentingnya peran media dalam menyukseskan proses demokrasi, khususnya Pilkada 2024. Hal ini disampaikan Habib Banua saat berbincang dengan Direktur Kalteng.co, Rabu (20/11/2024).
Menurut Habib Banua, media tidak hanya berfungsi sebagai penyampai informasi kepada masyarakat, tetapi juga sebagai pilar demokrasi yang bertugas menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam setiap tahapan Pilkada. “Media memiliki peran strategis dalam memberikan edukasi politik kepada masyarakat. Berita yang objektif dan berimbang sangat dibutuhkan agar masyarakat dapat memilih pemimpin dengan bijak,” ujar Habib Banua.
Habib Banua juga mengapresiasi kerja keras para insan media yang terus menyampaikan informasi terkini terkait perkembangan Pilkada di Kapuas. Ia menilai, media adalah mitra penting bagi semua pihak, termasuk pasangan calon, penyelenggara pemilu, dan masyarakat.
“Melalui media, masyarakat dapat mengetahui visi, misi, dan program kerja kami. Ini membantu membangun kepercayaan publik serta memastikan bahwa proses demokrasi berjalan dengan baik,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Habib Banua juga mengingatkan pentingnya pemberitaan yang positif dan mendidik untuk mencegah terjadinya penyebaran hoaks yang dapat memecah belah masyarakat. Ia berharap, seluruh insan media dapat menjaga kode etik jurnalistik dan tetap profesional dalam menjalankan tugasnya.
“Hoaks adalah tantangan besar yang dapat merusak demokrasi. Mari kita jadikan Pilkada ini momentum untuk memperkuat persatuan dan kesatuan, dengan mengedepankan berita yang benar dan bermanfaat,” imbau Habib Banua.
Sebagai salah satu pasangan calon dalam Pilkada Kapuas 2024, Habib Banua dan pasangannya, Tommy Saputra, S.Pd., mengusung visi pembangunan yang inklusif dan berkeadilan. Program-program mereka meliputi penguatan sektor pendidikan, kesehatan, dan ekonomi berbasis pemberdayaan masyarakat.
Dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk media, diharapkan dapat membantu mewujudkan visi besar tersebut. Habib Banua optimis bahwa dengan sinergi yang baik antara pasangan calon, masyarakat, dan media, Pilkada Kapuas dapat menjadi contoh demokrasi yang berintegritas.
“Media adalah suara rakyat. Kami berharap terus ada kolaborasi yang baik agar masyarakat dapat menerima informasi yang akurat dan berkualitas,” pungkas Habib Banua. (pra)
EDITOR : TOPAN