POLITIKA

DAD Pulang Pisau Gelar Rapat Koordinasi 2024, Lantik Pengurus Kecamatan dan Terima Inventaris

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Pulang Pisau menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) untuk tahun 2024, yang berlangsung di Asrama Haji, Palangka Raya, Kamis (19/09/2024) malam. Acara ini menjadi momentum penting bagi DAD Pulang Pisau dalam memperkuat koordinasi antar pengurus sekaligus melantik kepengurusan DAD di delapan kecamatan.

https://kalteng.co

Rakor ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, diantaranya seperti Ketua Umum DAD Kalteng, H. Agustiar Sabran, bersama sejumlah pengurus DAD Kalteng lainnya, kemudian Ketua Umum DAD Kabupaten Pulang Pisau, Tony Harisinta, beserta jajaran pengurusnya, Pj. Bupati Pulang Pisau Nunu Andriani, serta tokoh agama dan masyarakat setempat. Kehadiran para tokoh ini menunjukkan besarnya dukungan terhadap peran DAD dalam menjaga dan melestarikan nilai-nilai adat dan budaya Dayak di wilayah Pulang Pisau.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Dalam agenda utama Rakor tersebut, selain membahas berbagai isu strategis, juga dilakukan pelantikan Ketua Dewan Adat Dayak di delapan kecamatan di Kabupaten Pulang Pisau. Pelantikan ini menandai dimulainya masa bakti 2023-2028 bagi para pengurus kecamatan yang baru dilantik, yang diresmikan langsung oleh Ketua Umum DAD Pulang Pisau, Tony Harisinta.

Dalam sambutannya, Tony Harisinta menyampaikan ucapan selamat kepada para ketua DAD kecamatan yang baru saja dilantik. Ia berpesan agar para pengurus mampu menjalankan amanah yang diberikan dengan penuh tanggung jawab, serta terus berkomitmen menjaga adat dan budaya Dayak di tingkat kecamatan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“DAD merupakan wadah untuk memperkuat solidaritas dan memperjuangkan hak-hak masyarakat Dayak. Saya berharap para pengurus yang baru dapat menjalankan tugas ini dengan sepenuh hati, serta bekerja keras untuk memajukan daerahnya masing-masing,” pesan Tony dalam sambutannya.

Senada dengan Tony Harisinta, Pj. Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani, juga menyampaikan apresiasinya terhadap peran DAD dalam menjaga keharmonisan serta memperkuat jati diri masyarakat Dayak. Nunu berharap, DAD dapat terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam membangun Kabupaten Pulang Pisau yang lebih maju.

“Saya percaya DAD akan selalu menjadi mitra strategis pemerintah dalam upaya membangun Pulang Pisau yang berdaya saing, sejahtera, dan bermartabat. Mari kita bersama-sama menjaga adat dan budaya, serta memperkuat persatuan di tengah keberagaman,” ujar Nunu dalam pidatonya.

Nunu juga berpesan kepada para pengurus yang baru dilantik, agar senantiasa mengedepankan kepentingan masyarakat dalam setiap tindakan dan keputusan yang diambil. Menurutnya, keberhasilan DAD dalam menjalankan tugasnya akan sangat bergantung pada komitmen dan kerja sama semua pihak, baik di tingkat kabupaten maupun kecamatan.

Acara Rakor ini juga ditandai dengan penyerahan secara simbolis satu unit mobil inventaris dari Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau kepada DAD Pulang Pisau. Penyerahan tersebut dilakukan oleh Pj. Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani, kepada Ketua Umum DAD Pulang Pisau, Tony Harisinta, disaksikan oleh Ketua Umum DAD Kalteng, H. Agustiar Sabran, serta seluruh peserta Rakor. Mobil ini diharapkan dapat mendukung kelancaran operasional DAD dalam menjalankan berbagai kegiatan sosial dan adat di Kabupaten Pulang Pisau.

Setelah pemukulan gong oleh Pj. Bupati Pulang Pisau yang menandai pembukaan resmi Rakor, acara dilanjutkan dengan diskusi dan pemaparan rencana strategis DAD Pulang Pisau untuk tahun mendatang. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button