PEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Forsesdasi Diharapkan Mampu Memberikan Konsepsi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Asisten Bidang Administrasi Umum Sri Suwanto mewakili Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng menghadiri Rapat Komisariat Wilayah Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Provinsi Kalteng.

Rapat ini mengangkat tema ‘Peran Sekretaris Daerah Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024’.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Sri mengatakan posisi dan peran strategis Sekretaris Daerah sangat menentukan bagi keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan daerah, di mana tugas dan fungsinya membantu Kepala Daerah dalam perumusan kebijakan, koordinasi pelaksanaan tugas serta pelayanan administrasi.

“Saya berharap agar Forsesdasi menjadi organisasi yang bebas politik dan eksklusif serta tidak menjadi beban bagi Pemerintah daerah, tetapi menjadi organisasi yang mampu memberikan konsepsi atau pemikiran terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan daerah,” ucapnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Lebih lanjut Sri berharap forum ini dapat menginventarisir permasalahan peraturan maupun penerapannya di daerah. Agar dapat menghasilkan suatu rekomendasi kepada Pemerintah pusat untuk di tindaklanjuti dengan melakukan revisi terhadap ketentuan perundang-undangan terkait pemerintahan daerah, terutama permasalahan-permasalahan pasca di laksanakannya penyederhanaan birokrasi.

“Hal yang perlu menjadi perhatian kita bersama di daerah. Yaitu berupaya membangun komitmen dan memimpin transformasi budaya kerja yang menjadikan kita sebagai role model. Dan main supporting system dalam penerapan core values. BerAKHLAK dengan employer branding Bangga Melayani Bangsa,” pungkasnya. (pra)

Related Articles

Back to top button