TNI

Merajut Kebersamaan Dengan Ikrar Kebangsaan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dalam rangka menyambut Hari Kebangkitan Nasional ke 113, tanggal 20 Mei 2022, Korem 102/Panju Panjung (Pjg) bersama puluhan Ormas/Okp serta paguyuban se Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar acara Ikrar Kebangsaan di Mayonif R 631/Atg, Jalan Tjilik Riwut, Km. 6, Palangka Raya, Sabtu (14/5/2022) malam.

Acara bertemakan ‘Merekat Kembali Kebersamaan Dalam Rangka Membangun Kalimantan Tengah’ ini dihadiri sejumlah pejabat publik. Seperti Gubernur Kalteng yang diwakili Wakilnya H Edy Pratowo, Danrem 102/Pjg, Para Kasi Korem 102/Pjg, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102/PD XII Tanjung Pura (Tpr), Wakapolda Kalteng, Dandim 1016/Plk, Danyonif R 631/Atg, Kabinda Kalteng, Kepala BNN Kalteng, Plt. Kesbangpol Kalteng, Wali Kota Palangka Raya, Kapolresta Palangka Raya, Anggota DPD RI Dr. Agustin Teras Narang, dan Ketua Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kalteng Thoesang T Asang.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Dalam sambutan Gubernur Kalteng yang dibacakan Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo menyampaikan, puji syukur dan terimakasih kepada seluruh peserta undangan telah dapat hadir dalam acara yang digagas oleh Danrem 102/Pjg. Tanpa mengurangi nilai esensial, kegiatan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan.

“Dengan filosofi Huma Betang diharapkan kita mampu menjaga nilai – nilai rasa nasionalisme di Bumi Tambun Bungai kita cintai ini. Diharapkan juga melalui kegiatan ini kita tetap bisa menjaga filosofi itu demi terwujudnya Kalteng yang semakin BERKAH, “ ucap Edy menutup sambutan Gubernur Kalteng.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Tepat pukul 20.00 WIB, seluruh peserta dan tamu undangan bersama-sama mengucapkan Ikrar Kebangsaan dimana setelah melewati beberapa rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan sambutan dari Kapolda Kalteng yang dibacakan Wakapolda Kalteng, Brigien Pol Ida Oetari Poernamasari.

“Baru saja kita bersama-sama mengucapkan Ikrar Kebangsaan. Melalui ormas-ormas inilah kita dapat mendorong masyarakat untuk membangun Indonesia maju. Dan harus diingat, tantangan saat ini adalah bagaimana cara kita menghindari adu domba melalui berbagai media yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. Untuk itu mari menjadi bangsa yang tangguh demi Kalteng yang semakin BERKAH, “ sebut Wakapolda.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button