TNITNI

Ajak Masyarakat Jaga Kondusivitas Jelang Malam Pergantian Tahun Baru 2023-2024

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Danrem 102/Panju Panjung (Pjg), Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto, S.I.P, menyampaikan, baik secara personel maupun materiil pihaknya siap turut serta melakukan pengamanan malam pergantian tahun baru 2024.

Kendati demikian, orang nomor satu di jajaran Korem 102/Pjg ini mengimbau warga untuk ikut serta menjaga kemanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.

“Pergantian tahun dari 2023 ke 2024 tinggal menghitung jam. Agar tetap kondusif, mari bersama-sama kita jaga keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing,” ucapnya melalui Kalteng.co, Minggu (31/12/2023).

Diungkapkannya, jika pihaknya memiliki keterbatasan jumlah personel, sehingga perlu peran serta dari masyarakat untuk turut membantu menjaga kemananan dan ketertiban.

“TNI bersama pihak Kepolisian serta stakeholder terkait akan memastikan keamanan dan ketertiban di Provinsi Kalteng selalu tetap terjaga. Langkah-langkah preventif dan preemtif juga telah kita lakukan,” ujar Danrem.

https://kalteng.co https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Selebihnya, Jenderal bintang satu ini mengimbau, agar masyarakat tidak melakukan euforia berlebihan dalam merayakan malam pergantian tahun.

“Tidak usah hura-hura, apalagi sampai pesta-pesta berlebih. Mari jaga bersama kondusifitas di wilayah lingkungan masing-masing,” tutup Danrem. (pra)

Related Articles

Back to top button