Siap Jalankan Arahan Gubernur, Kadis PUPR Kalteng: Sinkronkan Program dengan Prioritas Huma Betang
PALANGKA RAYA, Kalteng.co — Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalteng, Juni Gultom, menyatakan kesiapan penuh dalam menindaklanjuti arahan Gubernur H. Agustiar Sabran yang disampaikan dalam apel gabungan lingkup Pemprov Kalteng, Rabu (14/5/2025).
Menurut Juni Gultom, seluruh jajaran Dinas PUPR Kalteng akan mengoptimalkan kinerja sesuai amanat Gubernur, terutama dalam menyelaraskan program kerja dengan Program Prioritas Huma Betang.
“Arahan Bapak Gubernur menjadi pengingat penting bagi kami agar terus menjaga soliditas dan profesionalisme. Di Dinas PUPR, kami berkomitmen menyinergikan seluruh kegiatan infrastruktur dengan semangat Huma Betang, demi mewujudkan pembangunan yang adil, merata, dan berkelanjutan,” ujar Juni, Kamis (15/05/2025).
Ia menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur, baik jalan, jembatan, maupun sarana dasar lainnya, akan diarahkan untuk mendukung pencapaian enam pilar prioritas: Kalteng Bermartabat, Betang Maju, Betang Makmur, Betang Cerdas, Betang Sehat, dan Betang Harmoni.
“Kami pastikan program kami berpihak kepada masyarakat, terutama wilayah terpencil dan perdesaan. Tahun ini, fokus kami antara lain adalah peningkatan konektivitas antarwilayah dan penguatan infrastruktur dasar untuk mendukung perekonomian rakyat,” jelasnya.
Terkait dukungan terhadap 8 Program 100 Hari Kerja, Juni menyebutkan bahwa Dinas PUPR telah menetapkan target-target percepatan realisasi fisik dan anggaran, termasuk pelaporan yang akuntabel dan transparan.
“Kedisiplinan dan semangat kerja keras yang ditekankan Bapak Gubernur menjadi budaya kerja yang terus kami bangun. Kami juga aktif mengelola informasi pembangunan melalui media sosial secara positif dan edukatif,” tambahnya.
Juni Gultom berharap seluruh ASN di lingkungan Pemprov Kalteng dapat terus meningkatkan koordinasi lintas sektor agar program pembangunan berjalan efektif, efisien, dan berdampak nyata bagi masyarakat.(pra)
EDITOR: TOPAN




