BeritaSampitUtama

Kotawaringin Timur Masuk Zona Kuning dan Hijau

“Mari kita tanamkan dalam diri masing-masing, inilah yang namanya new normal atau pola hidup baru, yang dulu kita bisa senyum kelihatan, sekarang hanya bisa melihat dari kerutan kening saja. Artinya ini sudah perubahan zaman dan harus kita ikuti,” ajaknya.

Halikin juga berharap semoga daerah yang masuh berzona kuning ini bisa menjadi zona Hijau dan yang hijau bisa menjadi putih agar aktifitas dan kehidupan perekonomian masyarakat Kabupaten Kotim bisa bangkit kembali. Apabila pandemi masih terjadi segala sesuatunya masih harus di batasi, hal ini untuk menghindari peyebaran Covid-19.

“Saya juga mengiimbau masyarakat, kalau keluar rumah, jangan pernah melupakan membawa masker. Biasakan dan di jadikan sebagai kebutuhan hidup, dimana dulu tidak memakai masker sekarang harus pakai masker, untuk menjaga diri sendiri dan juga sanak saudara dari virus yang mematikan itu,”  imbaunya.

Ia juga meminta seluruh masyarakat Kabupaten Kotim untuk mengambil hikmah pandemi Covid-19 pada saat ramadhan ini, dan terus berdoa agar virus mematikan itu dapat segera berakhir di daerah ini. (bah/ans).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co
Laman sebelumnya 1 2

Related Articles

Back to top button