Peningkatan SDM Tetap Jalan
PALANGKA RAYA-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kalteng memiliki kewajiban untuk terus meningkatkan sumber daya manusia (SDM) bagi aparatur di Bumi Tambun Bungai ini. Meski di tengah pandemi Covid-19 saat ini, pelaksanaan peningkatan SDM di BPSDM terus berjalan.
Kepala BPSDM Kalteng Sri Widanarni mengatakan, di tengah pandemi ini pihaknya sudah siap menghadapi kondisi tersebut, sebab sejak awal 2019 lalu pihaknya telah membangun aplikasi yang mendukung pembelajaran secara elektronik.
“Dengan demikian, saat pandemi Covid-19 melanda Kalteng, maka berbagai kegiatan dan program peningkatan SDM aparatur dilakukan secara daring,” katanya, belum lama ini.
Diungkapkannya, pelaksanaan kegiatan yang dilakukan secara daring pun tidak mengurangi kualitas kegiatan, justru lebih efisiens termasuk bereknaan dengan anggaran. Meskipun, ada beberapa kegiatan yang tidak dapat dilakukan secara daring dan mengharuskan kegiatan secara tatap muka.
“Lantaran, ada beberapa kurikulum pembelajaran yang memang mengharuskan tatap muka,” tegasnya.
Selain kegiatan dilakukan daring, ada pula kegiatan yang terpaksa harus ditunda, salah satunya pelatihan dasar atau latsar CPNS. Lantaran, tahapan penerimaannya juga terjadi penundaan sehingga kegiatan menyesuaikan dengan waktu yang ditentukan.
“Rencananya Oktober nanti kami akan bekerja sama dengan Pusdiklat Kementerian Pendidikan dan akan menggelar latsar CPNS dosen salah satu universitas di Palangka Raya. Pelaksanaanya akan dilakukan secara daring maupun tatap muka, akan dilihat ke depan,”bebernya. (abw)