AKHIR PEKANMETROPOLISPalangka RayaUtamaVideoVIDEO KALTENG

Tarantula, Seram Namun Menggemaskan

PALANGKA RAYA- kalteng.co, Mendengar kata tarantula, bisa jadi kita langsung membayangkan makhluk seram berkaki delapan yang berbulu dengan gigitan mematikan. Gambaran yang tidak sepenuhnya keliru, kecuali pada gigitan yang mematikan.
Tarantula di mata Qomruzain begitu menggemaskan. Meski, sekilas tampak seram. Kurang lebih satu tahun Jain, sapaan akrabnya tertarik dengan tingkah laku tarantula. Berawal saat ia melihat-lihat Youtube. Lalu coba cari-cari penjual lewat online.
Ada empat jenis yang dimiliki. Chaco golden knee asal Agentina dan venom (bisa) rendah, Mexico Red-knee dan Meksiko fi releg asal Meksiko yang memiliki venom rendah.


“Satu lagi rerar horned baboon asal Afrika Selatan yang memiliki
venom kuat, paling kalau kena gigit seperti kesemutan dan kram,”ujar Jain kepada Kalteng Pos saat ditemui di rumahnya Jalan Taurus II, beberapa waktu lalu. Dikutip dari Jawa Pos, berdasar persebarannya, tarantula dibagi menjadi dua. Yaitu, tarantula dunia lama dan dunia baru (old world dan new world). Dunia lama berasal dari Asia, Eropa, Afrika, dan Australia. Sementara itu, yang jenis dunia baru berasal dari Amerika Utara, Tengah, dan Selatan.
Ketika merasa terancam, dua jenis tarantula tersebut menunjukkan reaksi yang berbeda. Tarantula old world akan strike pose. Lalu, yang
new world menebarkan urticating hair pada abdomennya. Musuh bakal terasa gatal saat terkena urticating hair.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button