Wujudkan Lansia Mandiri dan Sejahtera, Bupati Lamandau Harapkan Partisipasi Seluruh Masyarakat
NANGA BULIK, Kalteng.co-Pemerintah Kabupaten Lamandau melalui Dinas Sosial berkerja sama dengan TP PKK Kabupaten Lamandau dan Dinas Kesehatan, menggelar Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke-26, di Lapangan Kartawana Kelurahan Nanga Bulik, Jumat (10/6/2022) lalu.
Kegiatan yang di hadiri oleh Bupati Lamandau Hendra Lesmana, dengan didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Lamandau Rusdianti Hendra Lesmana, serta sejumlah kepala OPD terkait, digelar meriah dengan mengangkat tema “Lansia Sehat, Indonesia Kuat ” dan sub tema “Lanjut Usia Bahagia, Lamandau Juara”.
Tema tersebut sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendukung keberadaan lansia lansia di daerah, serta mengandung arti bahwa negara memiliki perhatian pentingnya mewujudkan lanjut usia mandiri, sejahtera dan bermartabat sebagaimana tertuang dalam Strategi Nasional (Stranas) kelanjutusiaan.
Bupati Lamandau H Hendra Lesmana mengatakan, bahwa peringatan HLUN tersebut telah ada sejak pencanangannya tahun 1996 lalu, dan ditetapkan pada tanggal 29 Mei sebagai HLUN adalah sebagai bentuk penghargaan terhadap nilai historis dan strategis bangsa Indonesia.
”Saya berharap agar seluruh masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam mewujudkan lanjut usia yang mandiri yang tidak bergantung pada orang lain dan dapat menjadi teladan untuk menjunjung tinggi martabat para lanjut usia”, ujar Bupati Lamandau H Hendra Lesmana, disela-sela kegiatannya saat menghadiri peringatan HLUN di Lapangan Kartawana Kelurahan Nanga Bulik, belum lama ini.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Sosial Lamandau Heru Priyono dalam laporannya mengatakan jika peringatan HLUN ini di selenggarakan dengan bertujuan agar terciptanya kebersamaan antara Pemerintah Kabupaten dengan lansia, serat meningkatkan mental healthy lansia.
Ditambahkannya, Dinsos Kabupaten Lamandau juga telah melaksanakan beberapa program kegiatan terkait peningkatan kesejahteraan lanjut usia dalam rentang waktu 2019 s/d 2022, diantaranya Usaha Ekonomi Produktif (UEP), Pemenuhan Kebutuhan Dasar (PKD), atensi lansia, bedah kamar lansia, free payment lansia, serta pembagian sembako bagi lansia, dan seluruh program tersebut terus ditingkatkan sehingga bisa dilaksanakan merata di seluruh wilayah desa/kecamatan di Kabupaten Lamandau.
Adapun rangkaian kegiatan Hari Lanjut Usia Nasional di Kabupaten Lamandau ini daiawali dengan senam bersama, dirangkai dengan kegiatan Bazar Lansia, UMKM, stand medical checkup lansia serta pemberian vaksin booster. (lan)




