DPRD SERUYAN

Dianggarkan Setiap Tahun, Bejo Riyanto: Untuk Pemeliharaan Fisik Rumah Sakit

KUALA PEMBUANG, Kalteng.co – Dinas Kesehatan (Dinkes) Seruyan diharapkan melakukan pemeliharaan fisik terhadap rumah sakit di Kabupaten Seruyan. Hal ini ditegaskan anggota DPRD Seruyan, Bejo Riyanto.
“Pemeliharaan fisik harus benar-benar diperhatikan. Misalnya, gagang atau kunci pintu masuk di RSUD itu sudah tidak ada lagi,” katanya, baru-baru ini.
Bukan hanya kondisi bangunan fisik, ujar wakil rakyat ini, tetapi juga sejumlah fasilitas pendukung rumah sakit. Seperti air conditioner (AC), kipas angin dan lainnya.
Bejo Riyanto menjelaskan, pemeliharaan terhadap fasilitas RSUD sudah dianggarkan setiap tahunnya. Maka dari itu, hendaknya menjadi perhatian serius dinas terkait.
“Kami tidak bertanya ke mana anggarannya. Tapi kami minta tolong agar anggaran itu dipergunakan sebaik-baiknya dan harus tepat sasaran. Karena anggarannya ini sering diajukan,” pungkasnya. (iya)

Related Articles

Back to top button