Hukum Dan Kriminal

Kecelakaan Maut di Jalan Lintas Rungan Barat, Dua Pengendara Tewas di Lokasi

KUALA KURUN, Kalteng.co – Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Lintas Rungan–Manuhing, tepatnya di Desa Jalemu Raya, Kecamatan Rungan Barat, Kabupaten Gunung Mas, Selasa (22/7/2025).  Dua sepeda motor terlibat tabrakan  yang mengakibatkan dua pengendara meninggal dunia di tempat kejadian.

Korban diketahui bernama Yerli, warga Desa Jalemu Raya, dan satu korban lainnya disebut-sebut merupakan suami dari seorang warga bernama Iga. Hingga kini, identitas lengkap korban kedua masih belum dapat dipastikan.

Belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait penyebab pasti kecelakaan. 

Namun, dugaan sementara menyebutkan kecelakaan terjadi akibat tabrakan langsung dari arah berlawanan.

Informasi awal mengenai insiden ini tersebar melalui media sosial. Salah satunya diposting oleh akun Facebook Yonii Teenjeekk, yang menuliskan:

“Kabar duka dari Jalemu Raya. Laka Lantas adu BANTENG… Semoga keluarga duka diberikan ketabahan atas insiden ini 🙏🙏 2 orang MD di tempat kejadian. Hari apes tidak ada di kalender. Ingat selalu berhati-hati & jangan lupa berdoa 🙏🙏”

Postingan tersebut memicu gelombang ucapan belasungkawa dari warganet dan masyarakat setempat. Banyak yang turut mendoakan keluarga korban agar diberi kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi musibah ini.

Peristiwa ini menjadi peringatan keras bagi seluruh pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat berkendara. Mematuhi peraturan lalu lintas dan memastikan kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan sangat penting untuk mencegah kejadian serupa.

Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian diduga masih melakukan penyelidikan dan olah tempat kejadian perkara guna mengungkap kronologi dan penyebab pasti kecelakaan.(nya)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button