ALL SPORTBeritaSport

Red Sparks vs Pink Spiders: Mampukah Megawati Cs Bangkit dari Keterpurukan Cedera?

KALTENG.CO-Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan kembali berjuang di laga kedua putaran keenam Liga Voli Korea 2024-2025. Tim asuhan Ko Hee-jin ini dijadwalkan menjamu pemuncak klasemen, Incheon Heungkuk Life Pink Spiders, di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan, pada Sabtu (1/3/2025).

 Laga ini diprediksi akan menjadi ujian berat bagi Megawati Hangestri Pertiwi dan rekan-rekannya, terutama setelah badai cedera yang menimpa tim.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Krisis Cedera Menghantui Red Sparks

Red Sparks tengah berada dalam situasi sulit setelah kehilangan dua pemain kunci, Vanja Bukilic dan Park Eun-jin, dalam waktu berdekatan. Bukilic mengalami cedera ligamen yang membuatnya absen selama empat pekan, sementara Eun-jin mengalami cedera serupa meski tidak terlalu parah. Namun, waktu pasti kembalinya Eun-jin ke lapangan masih menjadi tanda tanya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Cedera yang dialami para pemain membuat suasana tim menjadi tegang. Pelatih Ko Hee-jin bahkan mengungkapkan ketakutan yang dirasakan para pemainnya setelah insiden yang menimpa Park Eun-jin.

“Kalau Anda tidak berada di lapangan, Anda tidak akan benar-benar tahu. Suasananya sangat menakutkan,” ujar Ko Hee-jin.

Ia pun memutuskan untuk menarik para pemain inti pada set keempat di laga sebelumnya demi menjaga kondisi mereka.

Strategi Rotasi Pemain ala Ko Hee-jin

Dengan kondisi yang belum ideal, Ko Hee-jin kemungkinan besar akan kembali mengandalkan pemain lapis kedua dalam laga melawan Pink Spiders. Langkah ini sejalan dengan strategi yang diterapkan Suwon Hyundai E&C Hillstate, calon lawan Red Sparks di babak playoff, yang juga memberikan kesempatan bermain bagi para pemain mudanya.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button