Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat Ditahan KPK, Pemimpin Roda Pemerintahan Diambil Alih Wabup
KUALA KAPUAS, Kalteng.co-Setelah Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat secara resmi menjadi tahanan KPK di Jakarta, roda pemerintahan di Pemkab Kapuas tetap berjalan normal seperti biasa.
Segala urusan yang berhubungan pemerintahan di tingkat eksekutif, kini diambil alih dan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kapuas HM. Nafiah Ibnor.
Sehubungan dengan kejadian yang menimpa Bupati Ben Brahim S Bahat Wabup mengaku prihatin atas musibah yang dialami Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, dan Istrinya, Ary Egahni Ben Bahat.
“Kita prihatin atas musibah di Kapuas ini, namun kita harapkan Kapuas tetap aman stabil, dan pemerintahan berjalan lancar dan bagus saja,” ucap HM. Nafiah Ibnor diwawancarai usai mengikuti rapat paripurna, Rabu (23/2023).
Sementara itu, Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang Selasa (28/3/2023) menggeledah Kantor Bupati dan Rumah Pribadi Bupati Kapuas. Kemudian Rabu (29/3/2023) tim KPK kembali melakukan penggeledahan disejumlah titik.
Pantauan di lapangan penggeledahan mulai PDAM Kapuas, Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRPKP) Kapuas, LPSE, Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kapuas, dan Rumah Pribadi Anjono di Jalan Patih Rumbi Kota Kuala Kapuas.
Penggeledahan di PDAM Kapuas Pukul 09.00 WIB, lalu Dinas PUPRPKP Kapuas mulai Pukul 08.00 WIB hingga Pukul 15.00 WIB, kemudian menuju DPMPTSP Kapuas, dan rumah pribadi Anjono Bakti yang merupakan kakak kandung dari Ary Egahni. Hingga berita ini diketik masih penggeledahan. (alh)