BeritaPEMKAB LAMANDAU

Genjot Ekonomi Kerakyatan, Gebyar Expo Lamandau  Diikuti 100 Stan Lebih

NANGA BULIK, Kalteng.co-Pemerintah Kabupaten Lamandau terus berupaya membangkitkan perekonomian di daerah, diantara melalui kegiatan Gebyar Expo yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-20 Kabupaten Lamandau.

Setelah sebelumnya sukses menggelar pasar rakyat, kali ini, Pemkab Lamandau kembali menggelar Gebyar Expo Lamandau yang dipusatkan di kawasan alun-alun Nanga Bulik.

Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Lamandau H Hendra Lesmana, didampingi Wakil Bupati Riko Porwanto, Ketua DPRD Lamandau Herianto, unsur forkopimda dan sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemkab Lamandau, Senin (8/8/2022).

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, warga di Kabupaten Lamandau baru saja merayakan hari jadi ke 20. Euforia ini masih kita rasakan sampai saat ini, dan kemeriahan  berlanjut dengan Gebyar Lamandau Expo 2022.

“Gebyar Lamandau Expo 2002 di harapan mampu menggerakkan sektor ekonomi kerakyatan, menjadi wadah promosi produk lokal unggulan daerah, dan menumbuhkan semangat bagi UMKM dan usaha sejenis, untuk lebih aktif dalam berbagai usaha perekonomian maupun kerajinan, sehingga meningkatkan ekonomi kreatif yang lebih maju di Kabupaten Lamandau,” ujar Bupati Lamandau H Hendra Lesmana, disela-sela kegiatannya saat membuka kegiatan Expo.

Dijelaskannya, Gebyar Lamandau Expo ini merupakan salah satu cerminan dari tema hari jadi Kabupaten Lamandau, yaitu ekonomi bangkit, masyarakat sejahtera, lamandau juara, yang juga merupakan bagian dari perwujudan visi Kabupaten Lamandau yaitu bergerak cepat membangun kabupaten lamandau dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menuju Kabupaten Lamandau Jujur, Adil, Religius dan Aman (Juara).

Pada Gebyar Lamandau Expo tahun ini juga dilaksanakan pameran oleh instansi pemerintah maupun swasta yang diikuti lebih dari 100 stand lebih. “Melalui Gebyar Expo ini diharapkan juga terjadi transaksi yang menggembirakan, sehingga menambah semangat para pelaku UKM untuk kembali berinovasi dalam mengembangkan usahanya,” jelasnya.

Ditambahkannya selain, dalam kegiatan Expo ini juga dilaksanakan panggung hiburan masyarakat. “Harapan saya melalui panggung hiburan ini nantinya bisa memberikan kesempatan sekaligus keterlibatan langsung bagi para pelaku seni di Lamandau, sehingga bisa berekspresi dan menunjukkan kemampuan mereka,” pungkasnya. (lan)

Related Articles

Back to top button