BeritaHukum Dan Kriminal

Insiden Latihan Balap Ketinting di Sungai Kahayan, Tim SAR Gabungan Masih Cari Jasad Korban

PALANGKA RAYA, Kalteng.co-Latihan Ketinting Untuk Ikut Kejuaraan, Udin Tenggelam di Sungai Kahayan. Hingga kini proses pencarian masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan di Kota Palangka Raya.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, bahwa motoris dari perahu ketinting yang dinyatakan tenggelam ini adalah seorang laki-laki bernama Udin. Pemuda berusia 18 tahun itu tenggelam saat melakukan latihan bersama rekannya.

Rekan korban yang saat itu latihan bersama, Grendi mengatakan, bahwa kejadian itu bermula pada sekitar pukul pukul 15.30 WIB, dimana ia bersama korban sedang berlatih balap ketinting dari arah Jembatan Kahayan menuju kawasan Tumbang Rungan.

“Ketika memulai latihan ketinting, posisi korban ini sudah jauh berada di depan. Namun ketika disusul ternyata korban tidak ada dan diduga tenggelam,” urainya.

Grendi menambahkan, latihan yang dilakukan bersama korban ini merupakan bentuk dari kesiapan guna mengikuti suatu kejuaraan balap ketinting yang berlangsung dalam waktu dekat ini.

https://kalteng.co https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Diduga korban tenggelam akibat ketinting terbalik akibat menabrak sesuatu di depannya. Saat itu korban menggunakan baju balap ketinting bewarna biru dan celana pendek bewarna hitam putih,” tutupnya. (oiq)

Related Articles

Back to top button