Keluarga Besar Partai NasDem Kalteng Gelar Ibadah dan Perayaan Natal Bersama
Tema Natal Tahun Ini Mengandung Makna Keanekaragaman
Dalam sambutannya, Ketua DPW NasDem Kalteng, Hj Faridawaty Darland Atjeh mengucapkan selamat Natal dan menyongsong tahun baru 2023 kepada seluruh umat Kristiani di manapun berada. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan berkatnya kepada semua.
Di katakan Faridawaty. Jika tema Natal tahun ini mengandung makna keanekaragaman merupakan anugerah Allah yang harus di syukuri, di rawat. Dan di praktekan dalam kehidupan sehari-hari.
Keanekaragaman menurut Faridawaty. Tidak hanya berhenti pada kalimat slogan Bhineka Tunggal Ika, melainkan hal tersebut sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa. Sebagai pendorong untuk bersatu dan bersama-sama menata kehidupan berbangsa yang lebih baik, bermartabat dan sejahtera.
Sementara itu Ketua DPD NasDem Kota Palangka Raya. Tuty Dau dalam sambutannya mengatakan, kegiatan yang di laksanakan merupakan salah satu upaya Partai NasDem. Turut serta dalam mewujudkan negara Indonesia yang semakin aman dalam keberagaman agama. “Dalam acara ini. Selain umat Nasrani kami juga mengundang beberapa tokoh agama lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam doa lintas agama,” ucap Tuty Dau.
Menurutnya, Hari Raya Natal merupakan bagian dari kehidupan berbangsa Indonesia. Begitu juga dengan hari-hari besar agama lainnya seperti Islam, Katolik, Hindu dan Budha memiliki bagian berbangsa yang sama. “Meski di negara ini kita beragam agama, tapi kita tetap satu dalam kesatuan, Bhinneka Tunggal Ika,” pungkasnya. (pra)