BeritaDISKOMINFO KALTENGKALTENGPalangka RayaPEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Kunjungan Kasih Penasihat Utama PIPAS: Pererat Kemitraan dan Pemberdayaan di Lapas Perempuan Palangka Raya

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dalam rangka peringatan HUT PIPAS yang ke-20, Penasihat Utama Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) Pusat, Ny. Anna Reynhard, mengadakan kunjungan kasih bertema “PIPAS Berdikari Berperan Aktif Meningkatkan Potensi Keluarga yang Tangguh, Kreatif, dan Produktif untuk Pemasyarakatan Maju” di Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Senin (19/2/2024).

https://kalteng.co

Kedatangan Ny. Anna Reynhard disambut dengan penampilan Tarian Daerah yang memukau, dibawakan secara elegan oleh enam orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Dalam kunjungannya, Ny. Anna Reynhard menyerahkan bantuan dari PIPAS Pusat kepada UPT Pemasyarakatan Kalimantan Tengah. Lapas Perempuan Palangka Raya menerima 3 buah tandon air bersih, 2 buah mesin jahit, dan 2 buah mesin obras sebagai bagian dari peringatan HUT ke-20 PIPAS.

Ny. Anna Reynhard menjelaskan bahwa kunjungan kasih ini bertujuan untuk memperkuat silaturahmi dengan PIPAS Kalteng serta sebagai wujud tanggung jawab untuk turut serta dalam meningkatkan kualitas pembinaan kepribadian dan kemandirian WBP di Lapas/Rutan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kakanwil Kumham Kalteng, Hendra Eka Putra, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas bantuan dari PIPAS Pusat kepada empat Lapas/Rutan di Kalimantan Tengah.

Ia berharap agar bantuan yang diterima dapat dijaga dengan baik dan digunakan sesuai dengan fungsinya.

Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Sri Astiana, mengucapkan terima kasih atas kunjungan kasih dari Ny. Anna Reynhard dan pengurus PIPAS Pusat serta Penasihat dan pengurus PIPAS Daerah Kalteng.

“Saya mengucapkan terima kasih karena telah memberikan perhatian kepada kami, khususnya bagi para warga binaan Lapas Perempuan Palangka Raya,” ucapnya.

Dalam kunjungannya, Ny. Anna Reynhard juga meresmikan Galery Bawi’s LaPu_Pala sebagai tempat promosi dan pemasaran hasil karya para WBP yang tidak kalah dengan hasil dari luar Lapas. Ia juga berkesempatan membatik bersama dan menikmati hasil Cake dari Kedai IKEI LaPu_Pala. (hum/pra)

Related Articles

Back to top button