Seruyan Siap Gelar Pilkada Serentak, Logistik Pilkada Mulai Didistribusikan
KUALA PEMBUANG, Kalteng.co-Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Seruyan, dr. Bahrun Abbas, bersama jajaran Forkopimda Seruyan secara resmi melepas keberangkatan logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Seruyan.
Kegiatan pelepasan ini dilakukan dari halaman Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seruyan, Minggu (24/11/2024).
Dengan pengibaran bendera start oleh Pj Sekda, ribuan logistik Pilkada mulai didistribusikan ke seluruh tempat pemungutan suara (TPS) di Kabupaten Seruyan. Logistik ini sangat krusial dalam pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan ini.
Jamin Kelancaran Pilkada
Pj Sekda Bahrun Abbas dalam sambutannya menyampaikan harapan agar proses distribusi logistik berjalan lancar tanpa kendala. “Kami berharap seluruh logistik Pilkada dapat tiba di tempat tujuan dengan selamat dan dalam kondisi baik,” ujarnya.
Bahrun Abbas juga menekankan pentingnya keamanan dalam proses distribusi logistik. “Distribusi logistik yang aman dan lancar adalah kunci sukses Pilkada. Kami mengapresiasi kerja sama antara KPU, aparat keamanan, dan semua pihak yang terlibat,” tambahnya.
Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Pj Sekda mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan untuk menggunakan hak pilihnya pada hari pemungutan suara, Rabu, 27 November 2024.
“Mari kita sukseskan Pilkada Serentak ini dengan menggunakan hak pilih kita secara bertanggung jawab,” ajaknya.
Dengan dimulainya distribusi logistik, Kabupaten Seruyan semakin siap menggelar Pilkada Serentak 2024. Seluruh pihak terkait terus bekerja keras untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, aman, dan demokratis. (pra)