EKSEKUTIFPEMKAB BARITO UTARA

Disnakertranskop Gelar Rakor Ketenagakerjaan

MUARA TEWEH,Kalteng.co – Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UKM Kabupaten Barito Utara (Disnakertranskop UKM Batara) melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Ketenagakerjaan se-Kabupaten Barito Utara tahun 2023 yang secara resmi Penjabat Bupati Barito Utara Drs Muhlis di Muara Teweh, Rabu (18/10).

Kepala Disnakertranskop UKM Barito Utara M Mastur dalam laporannya menyampaikan, maksud dan tujuan dilaksanakannya rapat kerja ketenagakerjaan ini adalah membekali setiap perusahaan yang berinvestasi di Barito Utara tentang norma-norma ketenagakerjaan dan norma tentang prosedur penyelesian perselisihan hubungan industrial.

“Selain itu, kegiatan ini sebagai Forum Koordinasi dan Komunikasi Pemerintah Kabupaten Barito Utara dengan Pengusaha dan Pekerja. Guna menciptakan iklim kondusif investasi di wilayah Barito Utara. Menciptakan hubungan yang harmonis antara pengusaha dan pekerja,” kata Mastur.

Dalam rakor ini dilaksanakan juga penandatanganan perjanjian kerja sama antara Pemkab Barito Utara melalui Disnakertranskop UKM Barito Utara dengan beberapa perusahaan di daerah setempat tentang peningkatan kompetensi, produktivitas dan pemberdayaan tenaga kerja di Kabupaten Barto Utara yang merupakan proyek perubahan Kepala Dinas Nakertranskop UKM Kabupaten Barito Utara sebagai peserta pelatihan kepemimpinan nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XXIX BPSDM Kemendagri Tahun 2023.

Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis mengatakan, tenaga kerja merupakan salah satu komponen penggerak ekonomi yang paling berpengaruh terhadap proses produksi, untuk itu terkait dengan ketenagakerjaan, khususnya di Kabupaten Barito Utara menjadi perhatian serius Pemkab Barito Utara, baik terkait dengan pembinaan, pengembangan dan pembedayaannya. “Ketenagakerjaan adalah segala hal yang berhubungan dengan tenaga kerja pada waktu sebelum, selama dan sesudah masa kerja,” kata Pj Bupati Muhlis saat membuka rakor Ketenagakerjaan. (her)

Related Articles

Back to top button