Hukum Dan Kriminal

Ban Mobil Slip, Hilux Nyemplung ke Parit

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Ban mobil slip, Toyota Hilux nyemplung ke parit. Peristiwa kecelakaan lalu lintas ini terjadi di Jalan Mahir Mahar, Kecamatan Jekan Raya, Jumat (22/7/2022) sekitar pukul 06.30 WIB.

https://kalteng.co

Insiden kecelakaan tunggal ini melibatkan minibus merek Toyota Hilux KT 8342 YF yang dikemudikan Adi Gusnanto (42).

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kejadian tersebut bermula saat warga Jalan Tjilik Riwut Km. 9 ini melintas di Jalan Mahir Mahar dari Kelampangan menuju Jalan Tjilik Riwut Km. 10.

Sesampainya di Jalan Mahir Mahar dekat Kantor Kecamatan Jekan Raya, karena pada saat itu kondisi cuaca sedang hujan dan jalan licin ketika itu ban mobil depan mengalami slip.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Akibatnya pengemudi mobil tergenlincir dan terjatuh ke parit. Beruntung pengemudi dalam keadaan sehat, sedangkan untuk mobilnya mengalami kerusakan.

Kasatlantas Polresta Palangka Raya Kompol Feriza Winanda Lubis mengatakan, pihaknya mengimbau agar saat berkendara harus memastikan beberapa hal sebelum berpergian.

“Misal siap mengemudi bagi mengendarakan. Kendaraan yang digunakan dalam keadaan layak. Lalu siapkan kelengkapan kendaraan seperti surat-surat administrasi kendaraan tersebut,” katanya.

Lanjutnya, pengendara juga harus siap dengan faktor lain yang salah satunya bentuk medan dan cuaca. Cuaca selalu berkembang dinamis, saat ini potensi hujan masih terjadi di Indonesia utamanya Palangka Raya.

“Hindari berkendara dalam kondisi yang tidak mendukung salah satunya cuaca buruk seperti hujan, badai maupun petir. Utamakan keselamatan dalam berkendaraan, yang memahami kondisi diri dan kendaraan adalah kita sendiri,” pungkasnya. (oiq)

Related Articles

Back to top button