Hukum Dan Kriminal

Hadapi Mudik Lebaran, 1.826 Personel Dikerahkan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Hadapi mudik Lebaran, 1.826 personel dikerahkan. Pengamanan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H itu dilakukan aparat gabungan dalam Operasi Ketupat Telabang 2024.

Guna mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif, apel gelar pasuk dilakukan di halaman Mapolda Kalimantan Tengah dengan diikut oleh ratusan personel gabungan, Rabu (3/4/2024) sore.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Iwan Rosandrianto, Forkopimda Kalteng dan sejumlah pejabat utama Polda serta stakeholder lainnya.

Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto mengatakan, kesiapan dalam mengamankan perayaan Idul Fitri kali ini, dilakukan dengan menggelar Operasi Ketupat Telabang 2024 dengan melibatkan sebanyak 1.826 personel. 

“Ribuan personel yang terlibat itu sendiri terdiri dari 885 personel Polri dan 941 personel dari Instansi terkait lainnya,” katanya kepada awak media usai memimpin apel.

https://kalteng.co https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Lanjutnya, guna melancarkan momen mudik Lebaran, Polda Kalteng bersama stakeholder terkait juga telah mendirikan 51 pos, yang terdiri dari 25 pos pengamanan, 17 pos pelayanan dan 9 pos terpadu dibeberapa titik arus mudik lebaran. 

“Puluhan posko ini nantinya akan didirikan di seluruh kabupaten/kota yang di wilayah Bumi Tambun Bungai guna membantu dan memberikan rasan serta nyaman kepada masyarakat,” urainya.

Jenderal dua bintang ini juga berpesan, perayaan Idul Fitri tahun ini diharapkan dapat berlangsung indah, tenang dan nyaman, tidak ada suatu hambatan apapun. 

“Polri tidak bisa bekerja sendrian. Oleh itu, mari kita wujudkan dengan bekerja sama bersama TNI, Pemprov, Jasa Raharja, BNNP, dan stakeholder yang lain, dalam memastikan keamanan hari raya Idul Fitri 2024,” tandasnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button