Hukum Dan KriminalPEMKO PALANGKA RAYA

Rumah Pekerja Instalasi Listrik Nyaris Ludes Akibat Korsleting

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Si jago merah melahap sebuah rumah di Perumahan Mahameru Residence No. 34, Jalan Kecipir, Kelurahan Panarung, Kecamatan Pahandut, Palangka Raya, Selasa (4/2/2025) pagi.

Insiden ini menghanguskan bagian dapur rumah dan sempat menimbulkan kepanikan warga sekitar sehingga berhamburan dari rumahnya masing-masing.

Sejumlah warga serta pengendara yang melintas berhenti untuk melihat kejadian tersebut, sementara yang lain segera melaporkan kebakaran ke petugas pemadam kebakaran.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Tim gabungan yang terdiri dari Damkar, Kepolisian, BPBD, Dinas Kehutanan, dan Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) se-Kota Palangka Raya bergerak cepat menuju lokasi.

Salah satu saksi mata, Basran mengungkapkan, sebelum kebakaran terjadi, ia sempat mendengar beberapa kali suara letupan kecil dari dalam rumah. Tak lama kemudian, asap hitam terlihat mengepul dari bagian belakang rumah.

“Melihat asap, saya dan anak saya langsung menghubungi pemadam kebakaran untuk meminta pertolongan,” ujarnya di lokasi.

Rumah tersebut diketahui dihuni oleh beberapa pekerja instalasi kabel. Saat kebakaran terjadi, rumah dalam keadaan kosong karena penghuninya sedang bekerja.

Sementara itu, Koordinator Call Center 112 Palangka Raya, Sucipto mengatakan, proses pemadaman dan pendinginan berlangsung sekitar 45 menit.

Kendala utama yang dihadapi petugas adalah akses jalan yang sempit, hanya cukup dilintasi satu mobil.

“Bangunan yang terbakar terbuat dari kayu. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah,” jelasnya.

Berdasarkan keterangan saksi dan pengamatan di lokasi, kebakaran diduga akibat korsleting listrik. Pihaknya mengimbau warga agar lebih berhati-hati terhadap potensi kebakaran, terutama yang disebabkan oleh instalasi listrik yang tidak aman.

“Lokasi yang terbakar adalah bagian dapur. Dugaan sementara penyebabnya adalah korsleting listrik,” pungkasnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button