EKSEKUTIFHukum Dan KriminalKabar DaerahPEMKO PALANGKA RAYA

Terdengar Ledakan, Kebakaran Rumah di Simpei Karuhei V Ditaksir Ratusan Juta Rupiah

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Sebuah rumah di Jalan Simpei Karuhei V, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, terbakar hebat, Minggu (6/10/2024) malam.

https://kalteng.co

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 20.30 WIB itu memaksa puluhan petugas pemadam kebakaran dari pemerintah daerah, Barisan Pemadam Kebakaran (BPK), dan relawan di Palangka Raya turun tangan memadamkan api.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kepala Seksi Pengendalian Operasi dan Komunikasi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Diskarmat) Palangka Raya, Sucipto, mengatakan, rumah itu dalam keadaan kosong karena pemiliknya sedang pergi.

“Saat kejadian, rumah ditinggalkan oleh pemiliknya. Kami mendapat laporan pukul 20.30 WIB dan segera menurunkan tim ke lokasi,” katanya saat dikonfirmasi, Senin (7/10/2024).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Sucipto menambahkan, berdasarkan keterangan tetangga, terdengar suara ledakan sebelum api membesar.

“Menurut saksi, ada suara ledakan yang belum bisa dipastikan asalnya, apakah dari meteran listrik, AC, barang elektronik atau tabung gas,” jelasnya.

Proses pemadaman sempat mengalami kendala, terutama terkait akses menuju lokasi yang sulit dijangkau. Namun, berkat ketersediaan sumber air yang mencukupi, api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 30 menit.

“Tidak ada laporan korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian material diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Kepolisian masih terus mendalami penyebab kebakaran tersebut,” pungksnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button