Hukum Dan Kriminal

Tragedi Bangkal Belum Tuntas, Mutasi Irjen Nanang Avianto Terkesan Kabur dari Permasalahan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Tragedi Bangkal belum tuntas, mutasi Irjen Nanang Avianto terkesan kabur dari permasalahan. Pergantian kepemimpinan kantor kepolisian terbesar di Bumi Tambun Bungai itu mendapat sorotan dari sejumlah kalangan.

https://kalteng.co

Seperti halnya kecaman yang dilontarkan oleh Komunitas Portal Jalan yang turut menyuarakan atas dugaan adanya tindakan represif yang dilakukan oleh aparat kepolisian di Desa Bangkal, Kabupaten Seruyan, beberapa pekan lalu.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Untuk diketahui bahwa baru-baru ini, pejabat Kapolda Kalteng sebelumnya Irjen Pol Nanang Avianto telah melakukan serah terima jabatan dengan pejabat baru Irjen Pol Djoko Poerwanto di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (18/10/2023).

Djoko Poerwanto ini sebelumnya diketahui menjabat sebagai Kapolda NTB. Sedangkan pejabat sebelumnya, yaitu Irjen Pol Nanang Avianto akan mengemban jabatan baru sebagai Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Kaltim).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kabar sertijab ini juga didukung oleh sejumlah postingan di media sosial Humas Polda Kalteng. Dimana mengunggah sebuah foto dengan keterangan ‘Selamat dan Sukses atas dilantiknya Irjen Pol Djoko Poerwanto sebagai Kapolda Kalteng’ dan ‘Selamat dan Sukses atas dilantiknya Irjen Pol Nanang Avianto sebagai Kapolda Kaltim’.

Menanggapi hal tersebut, Dewan pembina Komunitas Portal Jalanan, Afan Safrian mengungkapkan, bahwa menyoroti mutasi Kapolda Kalteng di tengah permasalahan penembakan warga Desa Bangkal ini dirasa tidak tepat waktunya.

“Pasalnya belum ada titik terang benderang dari permasalahan kasus tersebut,” katanya kepada awak media.

Menurutnya, dalam kasus ini ia juga tekankan, bahwa jika tidak segera diungkap oleh pejabat Kapolda Kalteng sebelumnya ke masyarakat luas, maka dipastikan akan ada gelombang massa untuk menyuarakan dan terus mengawal permasalahan ini.

“Mutasi Irjen Pol Nanang Avianto terkesan kabur dari permasalahan. Dikhawatirkan kedepannya di bawah kepemimpinan pejabat yang baru  justru menenggelamkan atau tidak menyelesaikan permasalahan yang terjadi itu,” tegasnya.

Disebutkannya, jika semua pihak menginginkan agar segera kasus yang terjadi di Desa Bangkal, Kabupaten Seruyan ini lekas terungkap untuk mencegah isu simpang siur yang beredar di masyarakat.

“Kita dari portal jalanan akan turun ke jalan pada hari senin dan akan melaksanakan aksi pada malam hari seperti aksi sebelumnya untuk mengawalnya,” tandasnya.

Sementara itu di waktu terpisah, Kabid Humas Polda Kalteng Kombes Pol Erlan Munaji enggan berkomentar lebih jauh mengenai prosesi sertijab Kapolda Kalteng tersebut.

“Sepertinya sudah dilaksanakan mas,” jawabnya singkat melalui pesan whatsapp. (oiq)

Related Articles

Back to top button