DISARPUSTAKA KAPUAS

Disarpustaka Kapuas dan Polsek Basarang Gelar Lomba Mewarnai

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Pentingnya budaya literasi sejak dini dalam membangun pelajar yang berkarakter, maka Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpustaka) Kabupaten Kapuas menggandeng Polsek Basarang menggelar lomba mewarnai.

Kegiatan yang langsung dihadiri Kapolsek Basarang Iptu Siswanto Teguh Bintoro, Mariawon dan Yuliwun Kabid pada Disarpustaka Kapuas selaku Panitia Pelaksana, Kepala TK, Orangtua dan peserta, Rabu (17/5/2023) di Aula Polsek Basarang.

Kepala Disarpustaka Kapuas Dr H. Suwarno Muriyat, S.Ag, M.Pd, mengatakan jelang peringatan HUT Polri Ke-77 Tahun 2023, Disarpustaka Kapuas bersama Polres Kapuas dalam hal ini Polsek-polsek, salah satunya Polsek Basarang dengan gelar lomba mewarna, layanan perpustakaan keliling dan membuka Taman Baca Anak.

“Kegiatan yang sama akan dilaksanakan, pada sejumlah Polsek yang tersebar dalam wilayah hukum Polres Kapuas,” kata H. Suwarno Muriyat.

Suwarno menambahkan Disarpustaka Kapuas telah menyiapkan ratusan buku-buku sesuai permintaan sejumlah Polsek, dan dalam waktu tertentu buku itu akan dialihkan ke tempat lain. Sehingga diganti dengan judul buku baru guna merespon atau memenuhi permintaan pemustaka.

“Kita apresiasi Polres Kapuas beserta Polsek jajaran yang mendukung kegiatan ini,” pungkasnya.

Sementara Kapolsek Basarang Iptu Siswanto Teguh Bintoro menyatakan rasa terima kasihnya kepada Disarpustaka atas kerjasama ini, dan melalui lomba mewarnai ini harapannya ke depan akan dapat membangun karakter anak sejak usia dini, agar menjadi penerus bangsa yang lebih baik.

“Kegiatan yang sangat baik, dan penting dalam menanamkan budaya literasi sejak dini kepada anak-anak,” ucapnya. (alh)

Related Articles

Back to top button