Pohon Salam di Hiu Putih IV Tumbang, Nyaris Menimpa Rumah Warga
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Palangka Raya menindaklanjuti laporan warga terkait pohon tumbang di Jalan Hiu Putih IV no. 46, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Rabu (6/11/2024).
Pohon tumbang ini dilaporkan melalui Call Center 112 pada pukul 09.00 WIB dan segera mendapat respons dari tim BPBD Palangka Raya.
Plt Kalaksa BPBD Palangka Raya, Hendrikus Satria Budi mengatakan, dalam penanganan di lapangan, pihaknya mengerahkan sejumlah peralatan dan kendaraan untuk melakukan penebangan dan pembersihan pohon tumbang.
“Peralatan yang digunakan meliputi 4 unit mesin chainsaw, 1 gergaji, 2 unit tali, dan dua mobil operasional (1 unit mobil L300 dan 1 unit mobil Hilux),” katanya.
Jenis pohon yang tumbang adalah pohon salam, yang berhasil ditangani oleh tim BPBD tanpa menimbulkan kerugian lebih lanjut bagi warga sekitar.
Tim selesai melakukan penebangan dan pembersihan lokasi pada pukul 09.49 WIB, memastikan area kembali aman bagi masyarakat.
“Penanganan pohon tumbang ini dilakukan dengan cepat dan sigap oleh tim kami di lapangan, mengingat faktor keselamatan warga di sekitar lokasi kejadian,” tutupnya. (oiq)
EDITOR: TOPAN