PEMKO PALANGKA RAYA

Puluhan UMKM Kalampangan Terima Sertifikat Halal Gratis Dari Kementerian Agama

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dalam rangka mendukung geliat ekonomi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kota Cantik Palangka Raya, Kementerian Agama melalui Halal Center Cendekia Muslim (HCCM) bekerjasama dengan Kelurahan Kalampangan menyalurkan sebanyak 22 sertifikat halal gratis kepada pelaku UMKM Kelurahan Kalampangan, Minggu (18/06/2023).

“Para pelaku UMKM melalui tim pendampingnya telah mengajukan permohonan sertifikat sejak awal bulan Maret 2023 lalu, dan baru sekarang bisa dibagikan. Dengan memiliki pegangan sertifikat, konsumen tentunya tidak ada akan ragu lagi, karena produk-produk yang dijual telah berlabel halal,” ucap Lurah Kalampangan Yunita Martina usai menyerahkan sertifikat halal secara simbolis di dampingi HHCM, Arifin kepada sejumlah pelaku UMKM.

Kendati sejumlah pelaku UMKM di wilayahnya telah menerima sertifikat halal, Lurah akrab disapa Yunita ini tetap memberikan kesempatan kepada para pelaku UMKM yang belum mengajukan permohonan supaya segera melakukan pendaftaran ke tim pendamping agar bisa difasilitasi.

“Ini agar pelaku UMKM di Kelurahan Panarung merata memiliki sertifikat halal. Sehingga produk yang dipasarkan dapat dengan mudah terjual,” ujar Yunita.

Sementara itu, Yoshua salah satu pelaku UMKM penerima sertifikat halal mengaku senang dan lega, produk olahannya saat ini resmi memiliki stiker logo halal. Tentunya ini sangat membantu dirinya dalam pemasaran produk.

“Senang dan terbantukan, terimakasih Kementerian Agama, HCCM, dan Kelurahan Kalampangan yang sudah memfasilitasi kami hingga mendapatkan sertifikat halal ini secara gratis,” tutup Yoshua. (pra)

Related Articles

Back to top button