Kasongan

Kejati Kalteng Bantu Korban Banjir Katingan

KASONGAN, Kalteng.co – Bencana banjir yang menimpa wilayah Kabupaten Katingan, turut menjadi perhatian jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Tengah. Untuk meringankan beban warga, Kejati Kalteng memberikan bantuan sosial bagi korban banjir di Kota Kasongan Kabupaten Katingan.

Bantuan diserahkan langsung Wakil Kepala Kejati Kalteng Siswanto secara simbolis kepada warga yang bertahan ditempat pengungsian Taman Religi Kasongan, Kamis (18/11/2021).

Terkait bantuan sosial ini Wakil Kepala Kejati Kalteng Siswanto mengatakan, ini merupakan bentuk simpati mereka dari Kejati Kalteng. Dimana saat ini warga Katingan sedang terkena musibah bencana banjir.

“Coba kita bayangkan. Jika ini terkena pada keluarga kita. Tidak bisa tidur. Tidak bisa masak, dan sebagainya. Jadi kita sangat prihatin sekali dengan kondisi ini,” ujarnya kepada sejumlah wartawan.

Bantuan dalam bentuk berbagai macam paket sembako ini lanjutnya, nilainya tidak seberapa. Namun setidaknya ini bisa sedikit membantu untuk warga Katingan.

“Semoga ini dapat memberikan manfaat bagi warga kita yang terdampak banjir,” katanya.

Ditempat yang sama Bupati Katingan Sakariyas menyampaikan terima kasih kepada Kejati Kalteng yang telah membantu warganya.

“Ini sudah yang kedua kalinya Kejati Kalteng membantu kita. Banjir besar dulu juga ada membantu. Kita sangat berterima kasih sekali atas bantuan yang diberikan,” ucapnya.

Dia juga mengingatkan warga yang mendapatkan bantuan itu, agar bisa memanfaatkan dengan sebaik mungkin bantuan itu untuk memenuhi kebutuhannya. Selain itu, terkait kondisi banjir sendiri, menurut Sakariyas, kondisi air sudah semakin surut dari sebelumnya.

“Perkiraan kita ada satu meter penurunannya untuk di Kasongan. Kecuali yang di hilir. Kecamatan Tasik Payawan, dan Kecamatan Kamipang, masih tinggi debit airnya,” ungkap orang nomor satu di Katingan ini.(eri)

Related Articles

Back to top button