Mau kabur sejenak ke hutan? Rainforest: Live kembali lagi!
Akan ada jutaan orang yang bakal mengikuti di media sosial, tercatat lebih dari 2,5 juta reach atau jangkauan pada 2017 menggunakan hashtag #RainforestLive.
Organisasi yang bergabung dalam Rainforest: Live 2021 akan mengunggah penampakan satwa liar dan hutan hujan secara real-time menggunakan hashtag #RainforestLive pada akun mereka di berbagai kanal media sosial.
“Rainforest: Live akan memanfaatkan media sosial untuk berbagi pengetahuan dan keindahan hutan hujan dengan orang-orang di seluruh penjuru dunia,” kata Mohamad Burhanudin, Manajer Komunikasi Borneo Nature Foundation dan koordinator Rainforest: Live.
Tidak semua orang beruntung dapat merasakan keajaiban hutan, tetapi media sosial merupakan alat yang ampuh untuk menyajikannya ke khalayak luas.
“Kami berharap Rainforest: Live akan menginspirasi orang untuk peduli terhadap hutan hujan dan merasa lebih antusias untuk melindungi alam,” tambahnya.