JAKARTA,Kalteng.co – Tidak lolos dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Hal itu tidak perlu di risaukan. Sebab, masih banyak perguruan tinggi yang menawarkan jurusan dan prospek kerja yang baik.
Salah satu perguruan tinggi yang menawarkan hal tersebut adalah Universitas Bina Nusantara (Binus) dengan jurusan Cyber Security dan Teknologi Game. Kedua jurusan ini termasuk jurusan langka dan belum ada di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Dekan Teknik Informatika Universitas Binus Fredy Purnomo menjelaskan, awal pembukaan dua jurusan tersebut adalah karena peminatnya yang membludak untuk fakultas Teknik Informatika.
”Kebetulan industri itu butuh teknik yang spesifik. Ketika buka jurusan game, kita menjawab kebutuhan rekan-rekan industri game di Indonesia, karena lebih banyak publisher, lebih banyak impor, dengan semangat bahwa kita ingin mengembangkan komunitas tidak hanya gamer,” jelas Fredy.
Untuk jurusan Teknologi Game, yang di pelajari adalah programming sebagai dasar. Kemudian, ada aspek art and desain, dalam materi ini tidak harus jago gambar, namun mengetahui mana gambar yang cocok untuk game dan mudah di gunakan orang.