METROPOLIS

Soal Paham Radikal dan Teroris, Ini Sikap Batamad Gumas

KUALA KURUN, kalteng.co – Barisan Pertahanan Masyarakat Adat Dayak (Batamad) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) sangat menentang keberadaan orang yang menganut paham radikal, teroris dan intoleran.

Tiga paham itu musuh bagi semua masyarakat yang cinta damai dan sangat tidak diinginkan hadir di tengah-tengah lingkungan sekitar.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Intoleransi, radikalisme, dan terorisme adalah musuh bagi semua. Kami sangat menentang keberadaannya,” kata Ketua Ketua Batamad Gumas Inoni, S.sos M,Si, Minggu (10/10/2021).

“Oleh sebab itu kami mendukung Polri mencegah dan menindaknya jika ditemukan di Bumi Tambun Bungai,” imbuh Inoni.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Berita Terkait…..Batamad dan Tokoh Madura di Kotim Imbau Jangan Sebar Hoaks dan Ujaran Kebencian

Hal lain yang menjadi perhatian Batamad Kabupaten Gunung Mas adalah banjir dan kejahatan lingkungan, serta kebakaran hutan dan lahan. Menurut Inoni, Polri dalam hal ini Polda Kalteng harus menindak tegas jika ditemukan praktik ilegal yang merusak alam.

Dampaknya sudah jelas, tegas Inoni, banjir akan terjadi jika musim hujan melanda. Jika musim kemarau, kebakaran hutan dan lahan selalu mengancam.

“Kami mendukung kepolisian dalam menindak pelaku kejahatan lingkungan, dan pembakaran lahan di Bumi Tambun Bungai,” tutupnya. (ram)

Related Articles

Back to top button