METROPOLISPOLITIKASampit

Warga Kecamatan Tualan Hulu Optimis Menangkan HARATI di Pilkada 2024

SAMPIT, Kalteng.co – Warga Kecamatan Tualan Hulu secara resmi menyatakan dukungan penuh kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor dan Irawati (HARATI) dalam Pilkada Kotim 2024.

https://kalteng.co

Deklarasi dan pengukuhan relawan HARATI di kecamatan tersebut digelar pada Rabu (2/10/2024) dihadiri langsung pasangan Halikinnor dan Irawati.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Acara deklarasi yang dihadiri ratusan warga dan tokoh masyarakat Tualan Hulu tersebut berlangsung meriah dengan sorak-sorai penuh semangat mendukung HARATI untuk kembali memimpin Kotim. 

Salah seorang relawan HARATI wilayah Kecamatan Tualan Hulu, Hedi

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

mengungkapkan, kepemimpinan Halikinnor dan Irawati sebelumnya telah membawa perubahan signifikan, terutama di wilayah Utara Kotim.

“Selama kepemimpinan Halikinnor dan Irawati, banyak perubahan besar yang kami rasakan, terutama dalam hal infrastruktur dan akses publik di wilayah Utara. Jalan-jalan diperbaiki, fasilitas umum semakin baik, dan pelayanan publik semakin cepat,” ujarnya.

Menurut Hedi, perkembangan infrastruktur yang terjadi di wilayahnya selama lima tahun terakhir merupakan bukti nyata komitmen pasangan HARATI dalam memajukan daerah pedalaman Kotawaringin Timur, termasuk Kecamatan Tualan Hulu.

Dengan capaian tersebut, masyarakat di kecamatan tersebut merasa yakin dan optimis  pasangan HARATI adalah pilihan terbaik untuk memimpin kembali.

“Kami di Kecamatan Tualan Hulu penuh rasa yakin untuk mendukung dan memenangkan pasangan HARATI dalam pilkada mendatang. Kami percaya mereka bisa melanjutkan pembangunan dan membawa kemajuan yang lebih besar lagi,” tegasnya.

Sementara itu dalam sambutannya, Halikinnor mengungkapkan, masa kepemimpinannya di periode pertama belum sepenuhnya optimal karena terkendala pandemi Covid-19. Namun, ia berjanji lebih memaksimalkan program pembangunan di periode berikutnya, seiring dengan membaiknya kondisi keuangan daerah.

“Pandemi Covid-19 memang menjadi tantangan besar bagi kita semua. Banyak program pembangunan yang terhambat karena anggaran dialihkan untuk penanganan pandemi. Namun, sekarang kondisi keuangan daerah mulai membaik, dan kami siap untuk kembali memprioritaskan pembangunan yang lebih baik dan lebih merata di seluruh wilayah Kotawaringin Timur, termasuk di Tualan Hulu,” tuturnya.

Halikinnor juga menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan masyarakat Kecamatan Tualan Hulu dan relawan HARATI di wilayah tersebut. 

“Dengan dukungan kuat dari masyarakat, HARATI optimis dapat memenangkan Pilkada 2024 dan melanjutkan program-program pembangunan yang telah dimulai,” tutupnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button