PENDIDIKAN

UMPR-Pemkab Kotim Jalin Kerja Sama



PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Pemkab Kotim sangat serius dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Salah satu upayanya adalah melakukan kerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR). Kerja sama itu merupakan salah satu wujud agar SDM di Kotim dapat berprestasi dan menjadi SDM yang berkualitas dengan adanya kerja sama tersebut.

Bupati Kotim, H Halikinnor SH MH menyampaikan, kerja sama dengan UMPR bukan hanya meliputi di bidang pendidikan, namun juga menyangkut bidang penelitian, bidang pengabdian masyarakat, hingga penyediaan tenaga alumni yang berkualitas.

Tentunya untuk mendukung hal tersebut, Pemkab Kotim melakukan penandatangan MoU (Memorandum of Understanding) dengan UMPR. Naskah kerja sama ini ditandatangani langsung oleh Bupati Kotim H Halikinnor SH MH dan Rektor UMPR Dr Sonedi MPd. Penandatangan kerja sama ini dilakukan di Rumah Jabatan Bupati Kotim, Senin malam (29/3).

Bupati mengatakan, MoU ini merupakan bentuk kepedulian kepada para SDM di Kotim untuk meningkatkan kualitas pendidikannya dengan cara melanjutkan Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. “Dengan meningkatnya kualitas pendidikan SDM di Kotim maka Kotim akan semakin maju dalam pembangunan,” ujar bupati.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button