BeritaDPRD KOTA PALANGKA RAYA

Marak, Bocil di Kota Palangka Raya Ngerokok; Ini Kata Legislator

PALANGKA RAYA, Kalteng.co-Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Susi Idawati turut prihatin dengan fenomena kian meningkatnya anak di bawah umur yang menjadi perokok aktif.

Ia meminta agar jajaran pemerintah kota (Pemko) untuk memperhatikan hal ini, mengingat banyaknya generasi yang membutuhkan edukasi dan dorongan.

https://kalteng.co

“Saya sangat prihatin melihat kabar yang kurang mengenakan seperti ini, membuka kembali bahwasannya anak-anak sekarang sangat jauh berbeda mulainya akses yang bebas dan sulit terkendali,” ucap Susi Idawati, Selasa (11/7/2023).

Hal ini akan ditindaklanjuti dan kembali diberikan edukasi tentang dampaknya yang diterima anak-anak apabila sudah merasakan rokok.

“Kiranya hal ini jangan dibiarkan begitu saja, harus ada tindak lanjut dari pemerintah untuk mengatasi peningkatan anak yang sudah merasakan rokok, untuk tetap kita tuntun dan kita arahkan mereka bahayanya yang diterima tubuh,”katanya.

Selain itu juga, Indonesia di kategori sebagai baby smoker country karena didapati balita yang viral karena merokok. “Kami minta agar pemerintah untuk bisa membuat langkah yang langsung tepat sasaran agar pengonsumsi rokok berkurang di kalangan anak-anak kecil (bocil),”ujarnya. (Ria/*)

Related Articles

Back to top button