BeritaPangkalan BunPEMKAB KOTAWARINGIN BARAT

Banjir di Kecamatan Aruta, Warga Mulai Keluhkan Penyakit Gatal-gatal dan Alergi

PANGKALAN BUN, Kalteng.co-Banjir yang melanda di wilayah Kecamatan Arut Utara bukan hanya membuat warga kehilangan tempat tinggal. Tetapi juga ancaman berbagai penyakit yang bisa datang kapan saja.

Terlebih, hingga saat ini hujan masih saja terjadi dan menyebabkan luapan air sungai terus meningkat serta masuk kedalam permukiman.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Untuk itu demi menghindari datangnya berbagai penyakit jajaran Polsek Aruta bersama dinas kesehatan setempat melakukan pengecekan.

Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono melalui Kapolsek Aruta Ipda Agung mengatakan, bahwa kondisi banjir yang terjadi membuat warga mengalami gangguan kesehatan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Terbukti di wilayah Desa Nangamua Kecamatan Arut Utara banyak warga yang mengeluh terganggu kesehatannya. Baik yang mengalami alergi,sakit kulit dan berbagai penyakit lainnya. 

Untuk itu, lanjutnya, pihaknya bersama dengan dinas terkait mendatangi desa tersebut demi melihat secara langsung kondisinya.

“Mereka kami periksa satu persatu yang mengeluh dan mengalami sakit. Pemeriksaan dilakukan dengan mendatangi kerumahnya masing-masing,” katanya.

Agung menambahkan, bukan hanya melakukan pengecekan kesehatan. Pihaknya juga membuka dapur umum untuk membagi makanan bagi mereka yabg memang terdampak. Dengan harapan masyarakat bisa mendatangi dapur umum untuk makan.

Selain itu perlu diketahui bahwa rumah warga yang terdampak banjir kurang lebih 15  Rumah. Dan untuk  saat ini debit air  mengalami penurunan yg sangat besar khususnya di Desa Nanga Mua akan Tetapi apabila curah hujan kembali turun kemungkinan Debit air akan mengalami kenaikan Kembali

“Air sungai  meluap kiriman dari kabupaten tetangga melalui aliran Sungai Arut. Curah hujan beberapa hari ini mengakibatkan luapan air sampai ke badan jalan  bahkan merendam beberapa rumah warga di  Desa Nanga Mua,” pungkasnya.(son)

Related Articles

Back to top button