DPRD KALTENG

Paskah Kebangsaan 2023, Berharap Harmonisasi dan Kondusifitas di Kalteng Terjaga

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Wakil Ketua I DPRD Kalteng H. Abdul Razak, menghadiri kegiatan Paskah Kebangsaan Tahun 2023, yang berlangsung di Aula Insitute Agama Kristen Negeri (IAKN) Palangka Raya, Jalan Tampung Penyang, Sabtu (1/4/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Abdul Razak menyampaikan apresiasi atas terlaksananya perayaan Paskah Kebangsaan Tahun 2023 yang tidak hanya dihadiri oleh umat Kristiani, tetapi dari berbagai tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan seluruh Ormas di Kota Palangka Raya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Saya mewakili unsur pimpinan dan seluruh Anggota DPRD Kalteng mengucapkan selamat atas terlaksananya perayaan Paskah Kebangsaan Tabun 2023. Apalagi sebelumnya kita telah melewati masa sulit ketika Pandemi Covid-19, dimana kegiatan diharapkan mampu meningkatkan persatuan dan kesatuan, serta mempererat tali persaudaraan dalam kebhinekaan,” ucapnya.

Wakil rakyat dari Dapil III meliputi Kabupaten Kotawaringin Barat, Lamandau dan Sukamara ini juga berharap melalui kegiatan-kegiatan positif yang bertajuk Pancasila serta Nasionalisme seperti perayaan Paskah Kebangsaan, kedepannya kondusifitas dan harmonisasi ditengah-tengah masyarakat bisa terus terjaga.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Indonesia tidak hanya terdiri dari Agama dan Suku, melainkan berbagai keanekaragaman yang dipersatukan melalui Pancasila dan rasa cinta tanah air. Oleh karena itu, saya mewakili unsur pimpinan dan Anggota DPRD Kalteng berharap melalui perayaan Paskah Kebangsaan ini, kondusifitas dan harmonisasi di Kalteng bisa terus terjaga,” ujarnya.

Kendati demikian, Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kalteng mengingatkan agar masyarakat di Bumi Tambun Bungai, bisa bersatu-padu dalam menangkal hal-hal yang bersifat radikal dan memecah belah persatuan bangsa.

“Kita juga sudah melaksanakan penandatanganan komitmen bersama serta mengucapkan Ikrar Kebangsaan, sehingga kedepannya saya berharap komitmen untuk terus berkolaborasi dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa khususnya di Kalteng bisa benar-benar terlaksana, baik menangkal hal yang bersifat radikal dan berpotensi memecah belah bangsa, termasuk bahaya Narkoba,” tutupnya.(ina)

Related Articles

Back to top button