Sekretaris DPKP Kota Palangka Raya, SuwitoPALANGKA RAYA, Kalteng.co– Tiga Kecamatan di Kota Palangka Raya bakal di jadikan lokasi pengembangan pusat pertanian. Pengembangan berorientasi holtikultura tersebut di laksanakan untuk menunjang program ketahanan pangan nasional.
Sekretaris DPKP Kota Palangka Raya, Suwito mengatakan, ada tiga kecamatan yang menjadi sasaran pengembangan. Lokasinya, yakni Kecamatan Rakumpit, Kecamatan Bukit Batu dan Kecamatan Sebangau.
“Di tiga kecamatan itu sangat cocok untuk pertanian jenis hortikultura. Namun, yang paling besar wilayahnya dan sangat berpotensial berada di kawasan Kecamatan Rakumpit,” katanya, baru-baru ini.
Di jelaskan Suwito, pertanian hortikultura bukanlah hal baru di Kota Cantik ini. Sejak tahun 2018 silam, pemerintah setempat telah di percayakan untuk mengelola lahan seluas 55 hektare dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.