MURUNG RAYA, Kalteng.co – Personil Kodim 1013/Mtw, beserta Persit Kodim 1013/Mtw jajaran Koramil Kab. Murung Raya mengikuti Skrining kanker leher rahim (IVA) dan Penyakit Tidak Menular (PTM), Jiwa dan Napza, di Koramil 1013-07/Murung Kabupaten Murung Raya, Jumat (15/09/2023).
Adapun maksud dan tujuan kegiatan yang dilaksanakan oleh petugas UPT Puskesmas Puruk Cahu ini, yaitu untuk mendeteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular (PTM), sehingga dapat dicegah dan diturunkan, agar tidak menimbulkan komplikasi penyakit.
Skrining faktor resiko penyakit menular dan tidak menular merupakan salah satu upaya UPT Puskemas Puruk Cahu yang berorientasi kepada upaya promotif dan preventif dalam pengendalian penyakit.
Hal ini dapat dicegah dengan melakukan skrining faktor resiko penyakit menular dan tidak menular sejak dini dengan menerapkan gaya hidup sehat.
Danramil 07/Murung Letda Arh Supriyatna mengatakan, skrining ini merupakan program dari UPT Puskesmas Puruk Cahu untuk mengetahui sejak dini kondisi kesehatan warga masyarakat termasuk personil Babinsa dan ibu Persit Kodim 1013/Mtw khususnya jajaran Koramil yang berada di Kab. Murung Raya.
“Pemeriksaan ini untuk mengetahui kondisi kesehatan personil, jangan sampai kondisi sedang sakit namun tetap bertugas, nanti bisa merugikan diri sendiri maupun orang di sekitarnya. Inilah manfaat dari skrining kesehatan, mendeteksi secara dini kemungkinan adanya faktor resiko penyakit,” jelas Danramil.
Dengan adanya kegiatan ini, Danramil berharap kesadaran masyarakat meningkat khususnya personil Kodim 1013/Mtw yang berada di wilayah Kab. Murung Raya untuk rutin melakukan skrining kesehatan, karena sesungguhnya mencegah itu lebih baik dari pada mengobati. (pen/pra)